Istana Minta Maaf Soal Peristiwa Ambulans Disetop Saat Iring -iringan Jokowi Melintas

Jakarta, Lini Indonesia – Viral di medsos iring-iringan Presiden Joko Widodo melakukan penyetopan terhadap ambulans yang sedang membawa pasien.

Peristiwa itu terjadi saat melintas di depan RSUD dr. Murjani, Pihak Istanapun langsung meminta maaf tentang ambulans yang membawa pasien disetop saat iring-iringan Presiden Joko Widodo melintas di depan RSUD dr. Murjani, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah.


Menurut Deputi Protokol dan Pers Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana menyampaikan permohonan maaf itu. Dia berjanji akan mengevaluasi jajarannya.

“Kami memohon maaf kepada keluarga dan masyarakat atas kejadian tersebut dan akan selalu mengingat kembali kepada semua jajaran pengamanan,” terang Yusuf, Kamis (27/6).

Yusuf menjelaskan protokol kepresidenan punya prosedur operasional standar (SOP) yang memprioritaskan ambulans. Iring-iringan kepresidenan harus memberi jalan kepada ambulans ataupun pemadam kebakaran.

Hal itu sudah dibuktikan saat pandemi Covid-19. Beberapa kali, iring-iringan Jokowi menepi untuk memberi jalan bagi ambulans yang melintas.

“Seringkali di jalanan rangkaian kepresidenan menepi dan disalip oleh ambulans karena memang itu adalah prioritas sesuai SOP kami,” ujarnya.

Untuk kejadian di Kalteng, Yusuf berkata SOP yang sama pun diterapkan. Namun, pengamanan jalur presiden dilakukan oleh tim dari daerah masing-masing.

“Di lapangan, tim advance kepresidenan selalu memberikan arahan dan informasi kepada tim pengamanan wilayah untuk menerapkan SOP tersebut,” tandas Yusuf.(*)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *