Jakarta, Lini Indonesia – Timnas Indonesia U-19 berhasil mengalahkan Thailand U-19 dengan skor 1-0 pada final Piala AFF U-19 2024. Pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Senin (29/7/2024), ini menjadi ajang pembuktian bagi Garuda Muda.
Jens Raven mencetak satu-satunya gol pada menit ke-18, memastikan kemenangan Indonesia dan gelar juara kedua mereka di turnamen ini setelah terakhir kali menang pada tahun 2013.
Pada awal pertandingan, Indonesia langsung mengambil inisiatif menyerang. Tusukan dari Riski Afrisal di sisi kiri mengancam pertahanan Thailand, namun upaya tersebut masih bisa dihalau.
Thailand berusaha membalas melalui Thanawut Phochai, tetapi bola lebih dekat ke penjaga gawang Indonesia, Ikram Algiffari. Thailand kemudian mulai bisa menguasai pertandingan, namun Indonesia memanfaatkan situasi ini untuk melakukan serangan balik cepat.
Pada menit ke-18, Jens Raven berhasil mencetak gol setelah menerima umpan dari tendangan sudut Kafiatur Rizky yang sempat disambar Kadek Arel.
Indonesia hampir menambah keunggulan melalui aksi individu Raven di menit ke-28, namun tembakannya melambung. Thailand terus berusaha menyamakan kedudukan, namun dua peluang mereka mengenai tiang gawang, membuat skor tetap 1-0 hingga akhir babak pertama.
Memasuki babak kedua, tempo permainan menurun. Serangan dari kedua tim tidak terorganisir dengan baik sehingga tidak ada peluang berbahaya yang tercipta.
Thailand mencoba peruntungan dengan tembakan jarak jauh dari Paripan Wongsa, tetapi tembakannya masih bisa diamankan oleh Ikram. Thailand juga mengancam melalui bola mati, namun Ikram berhasil mementahkan sundulan Jirapol.
Hingga akhir pertandingan, Thailand terus menggempur pertahanan Indonesia. Meskipun sempat mendapat beberapa peluang dari sepak pojok, upaya mereka tidak membuahkan hasil.
Indonesia berhasil mempertahankan keunggulan 1-0 hingga peluit akhir, memastikan mereka menjadi juara Piala AFF U-19 2024.(NA)