Thom Haye Resmi Gabung Almere City, Siap Angkat Performa di Eredivisie

Jakarta, Lini Indonesia – Gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye, resmi bergabung dengan klub Eredivisie, Almere City. Kepastian transfer Haye diumumkan oleh klub berjuluk Domba Hitam itu pada Jumat (13/9/2024). Almere mengontrak Haye dengan status bebas transfer hingga musim panas 2024.

“Almere City memperkuat tim setelah penutupan bursa transfer. Thom Haye, gelandang berpengalaman, datang dengan status bebas transfer dan menandatangani kontrak hingga akhir musim,” demikian pernyataan resmi klub.

Johan Hansma, Direktur Teknik Almere City, menyambut positif kedatangan Haye, menegaskan bahwa ia adalah pemain yang tepat untuk memperkuat tim.

“Kami sangat senang menyambut Thom. Dia pemain yang kami butuhkan untuk memperjuangkan peningkatan performa di Eredivisie musim ini,” ujar Hansma.

Haye sebelumnya sempat dikaitkan dengan beberapa klub, baik dari Belanda maupun luar negeri. Almere City menjadi klub yang berhasil mendapatkan tanda tangan pemain berusia 29 tahun itu setelah negosiasi dengan NAC Breda gagal mencapai kesepakatan.

Almere saat ini berada di peringkat ke-17 Eredivisie, baru mengumpulkan satu poin dari empat pertandingan, dengan tiga kekalahan dan satu hasil imbang.

Sebelumnya, Almere pernah memiliki hubungan dengan Timnas Indonesia melalui Stefano Lilipaly, yang memperkuat klub tersebut pada 2012-2014.(NA)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *