Jakarta, Lini Indonesia – Pasangan selebritas Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa resmi memutuskan untuk mengakhiri rumah tangga mereka setelah tiga tahun menikah.
Gugatan cerai diajukan oleh Sabrina ke Pengadilan Agama Tigaraksa, Tangerang, pada 16 Oktober 2025 melalui sistem e-court. Keduanya mengumumkan keputusan tersebut secara terbuka melalui unggahan di media sosial.
Dalam pernyataan bersama, Deddy dan Sabrina menegaskan bahwa perceraian mereka bukan disebabkan oleh perselisihan, pengkhianatan, atau amarah, melainkan karena kejujuran untuk mengakui bahwa mereka sudah tidak berjalan di arah yang sama.
“Perceraian kami bukan karena pengkhianatan atau amarah, tapi kejujuran. Kadang dua orang yang saling mencintai menyadari bahwa mereka bertumbuh ke arah yang berbeda,” tulis Sabrina.
Deddy Corbuzier menyampaikan hal senada. Ia menegaskan bahwa cinta tidak selalu cukup untuk mempertahankan hubungan jika keduanya telah memiliki tujuan hidup yang berbeda.
“Kami memilih jalan yang berbeda bukan karena berhenti mencintai, tapi karena cinta juga berarti memberi seseorang kesempatan untuk hidup yang mereka layak miliki,” ungkapnya.
Keduanya menutup pernyataan dengan menegaskan bahwa keputusan berpisah ini diambil atas dasar cinta, kejujuran, dan kedamaian**, bukan pertikaian.
Deddy dan Sabrina menikah pada 6 Juni 2022, dan selama pernikahan mereka dikenal sebagai pasangan harmonis yang kerap tampil bersama di berbagai kesempatan publik.(*)







