Terekam CCTV, Pria Nekat Hantam Feeder Trans Semarang Hingga Terjatuh

Jakarta, Lini Indonesia – Sebuah video yang memperlihatkan aksi nekat seorang pria menabrakkan diri ke kendaraan feeder Trans Semarang viral di media sosial. Peristiwa tersebut terjadi di kawasan Kaligawe, jalur Pantura, Kota Semarang, Jawa Tengah, dan terekam kamera CCTV.

Insiden itu diketahui berlangsung pada Minggu (11/1/2026) sekitar pukul 09.02 WIB. Dalam rekaman yang beredar, terlihat seorang pria dengan sengaja berlari ke arah feeder Trans Semarang yang tengah melaju di jalan.

Read More

Kapolsek Genuk, Kompol Rismanto, membenarkan kejadian tersebut. Ia menjelaskan bahwa pria itu melakukan aksinya sebanyak dua kali terhadap kendaraan berbeda.

“Sekitar pukul 09.00 WIB, korban pertama kali menabrakkan diri ke bus Trans Semarang di jalur kiri. Setelah itu ia bangkit, kembali ke median jalan, lalu kembali menabrakkan diri ke kendaraan feeder Trans yang melintas,” kata Rismanto.

Awalnya, feeder Trans Semarang terlihat melaju normal tanpa gangguan. Namun, saat memasuki ruas jalan yang terpisah dan berada di jalur kanan, pria tersebut tampak berdiri di pembatas jalan.

Ketika kendaraan sudah mendekat, pria itu tiba-tiba berlari dan melompat ke arah kaca depan feeder yang masih melaju. Pramudi yang terkejut terdengar berteriak, sementara kaca depan kendaraan mengalami retak akibat benturan keras.

Setelah kejadian tersebut, feeder Trans Semarang berhenti dan pria itu terjatuh di depan kendaraan. Sejumlah pengendara sepeda motor yang melintas turut menghentikan laju kendaraannya untuk melihat kondisi korban.

Sementara itu, pramudi feeder terlihat masih syok dan kebingungan sebelum akhirnya turun untuk memeriksa keadaan pria tersebut.

Akibat aksi berbahaya itu, pria yang belum diketahui identitasnya mengalami luka di bagian kepala dan saat ini dirawat di RSI Sultan Agung Semarang.

Pihak kepolisian menyatakan belum dapat memastikan motif di balik kejadian tersebut karena korban masih menjalani perawatan medis.(*)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *