Veddriq Leonardo Raih Emas Pertama Indonesia di Olimpiade 2024 di Cabang Panjat Tebing

Jakarta, Lini Indonesia – Veddriq Leonardo berhasil mengharumkan nama Indonesia dengan meraih medali emas pertama di Olimpiade 2024.

Veddriq tampil gemilang di final nomor speed panjat tebing yang digelar di Le Boruget Climbing Venue, Kamis (8/8/2024), dengan mengalahkan atlet China, Wu Peng.

Read More

Perjalanan Veddriq menuju final penuh dengan prestasi luar biasa. Pada babak perempat final, Veddriq sukses mengalahkan wakil tuan rumah, Bassa Mawem, dengan catatan waktu impresif 4,88 detik, unggul jauh dari Mawem yang mencatatkan waktu 5,26 detik. Kemenangan ini membawa Veddriq berhadapan dengan atlet Iran, Reza Ali Pour, di semifinal.

Pertandingan semifinal berlangsung sengit, namun Veddriq berhasil mempertahankan dominasinya dengan catatan waktu 4,78 detik, mengungguli Reza yang mencatatkan waktu 4,84 detik.

Kemenangan ini memastikan Veddriq melaju ke final untuk menghadapi Wu Peng, yang sebelumnya menyingkirkan Sam Watson di semifinal.

Di partai final, Veddriq kembali menunjukkan performa terbaiknya dengan mencatatkan waktu 4,75 detik, mengalahkan Wu Peng yang harus puas dengan medali perak. Sementara itu, medali perunggu diraih oleh Sam Watson dengan catatan waktu 4,74 detik.

Dengan kemenangan ini, Veddriq Leonardo berhasil memberikan kebanggaan bagi Indonesia dengan medali emas di ajang Olimpiade 2024.(NA)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *