Usai Viral, Warga Kampung Miliarder Tuban Menyesal Jual Tanah ke Pertamina

Warga Kampung Miliader Tuban (Foto Istimewa)

Surabaya, Lini Indonesia – Setelah viral setahun lalu karena berubah menjadi kampung miliarder, kini warga di sana mulai menyesal menjual tanahnya. Apalagi, setelah mendapatkan uang banyak, mereka tak jua mendapatkan pekerjaan yang dijanjikan.

Tonton Video ini

Warga yang dulu lahannya dibeli pertamina untuk proyek pembangunan kilang minyak kini sudah tak memiliki pekerjaan. Bahkan mereka sempat berunjuk rasa untuk meminta pekerjaan, sebab tanah garapan mereka sudah diambil alih oleh Pertamina.

Bacaan Lainnya

“Saya warga terdampak kilang minyak, dijual satu meternya satu juta, luasnya ada 133 meter persegi. Dibeli tinggal Rp117 juta,” keluh Musanam, ditemui di Desa Waduung, Tuban, Jawa Timur, Selasa (25/1/2022).

Musanam bersama warga lainnya kini sudah tergusur dari tempat tinggalnya karena pembangunan kilang sedang berlangsung. Meski, dia sudah tinggal di rumah gedong yang tampak mewah.

Setelah lahan dan rumahnya tergusur proyek pembangunan kilang minyak Pertamina, dia dan keluarganya tidak punya lahan untuk bercocok tanam. Dia mendapatkan ganti rugi sebesar Rp1 juta per meternya pada 2020 lalu sehingga dapat menempati rumah bari.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *