Korban Luka Berat dan Ratusan Warga Mengungsi Akibat Ledakan Kilang Minyak Pertamina di Indramayu

Indramayu, liniindonesia.com – Puluhan korban luka ringan hingga luka berat telah dievakuasi oleh petugas gabungan dari sejumlah instansi keamanan. Ratusan warga yang terdampak akibat ledakan api yang berasal dari kilang minyak milik Pertamina RU VI Balongan, Indramayu juga telah mengungsi ke beberapa titik, salah satunya di pendopo Bupati. Senin, (29/03/2021).
 
Dilansir dari laman akun Instagram Indramayuterkini memaparkan bahwa data korban Ledakan kilang minyak Indramayu mencapai puluhan korban dengan rincian yakni 15 korban teridentifikasi luka ringan, 5 korban teridentifikasi luka berat, dan 3 orang masih belum ditemukan hingga kini.
 
Pada keterangan lebih lanjut, di akun yang sama menginformasikan ada setidaknya 520 orang warga Balongan dan sekitarnya yang mengungsi. 220 orang dievakuasi ke Gedung Olahraga Pertamina dan 300 orang lainnya dievakuasi ke Pendopo Kabupaten Indramayu.
 
Ada sejumlah rekaman video yang juga memberikan informasi terkait korban luka ringan hingga luka berat yang berada di IGD salah satu Rumah Sakit yang ada di Indramayu.
 
“Mohon bantuan doanya teman-teman. Di IGD kita sedang menangani banyak korban luka bakar,” ucap perekam video tersebut.
 
Ledakan kilang minyak milik Pertamina yang berada di Indramayu tersebut diduga berasal saambaran petir yang menyambar salah satu tangki. Dari penuturan warga ada sedikitnya tiga tangki yang terbakar hingga meledak dini hari tadi.
 
Akibat peristiwa dan kejadian tersebut jalan raya Indramayu yang mengarah ke Cirebon masih di tutup untuk umum. Hal ini dilakukan keamanan setempat untuk mengantisipasi kejadian yang tak terduga dan mempermudah jalannya evakuasi. Oleh karena itu kendaraan yang melintas dari arah Indramayu menuju ke Cirebon dialihkan melalui jalan Ibu Tien, Kabupaten Indramayu.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *