Info Haji 2021, Arab Saudi Putuskan Kuota 60 Ribu untuk Jemaah Dalam Negeri dan Ekspatriat

Kerajaan Arab Saudi telah memutuskan pelaksanaan haji 2021 diperuntukkan hanya bagi jemaah yang telah berada di dalam negeri.foto:ist

Riyadh, liniindonesia.com – Kerajaan Arab Saudi telah memutuskan pelaksanaan haji 2021 diperuntukkan hanya bagi jemaah yang telah berada di dalam negeri, yakni warga Saudi dan para ekspatriat.

Keputusan ini sama halnya mengulangi pelaksanaan haji pada 2020 lalu, di mana hanya warga di dalam negeri yang diberi kesempatan menunaikan Rukun Islam ke-5 itu. Namun saat itu kuotanya lebih kecil.

Bacaan Lainnya

Kementerian Kesehatan bersama Kementerian Haji dan Umrah telah mengumumkan kebijakan pelaksanaan haji pada Sabtu (12/6/2021) dengan mempertimbangkan kondisi pandemi Covid-19, sebagaimana dilansir dari Arab News.

Pihak Kementerian menetapkan, pelaksanaan haji tahun ini akan diikuti 60.000 jemaah. adapun untuk usia jemaah juga dibatasi dari 18 tahun hingga 65 tahun.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *