Arema Berpeluang Besar Jadi Juara Liga 1 BRI Musim ini

Jakarta, Lini indonesia – Persaingan perebutan juara BRI Liga 1 2021/2022 makin memanas. Sejumlah pengamat bola tanah air sudah bisa memprediksi  klub-klub mana  yang berpeluang mengankat trofi juara musim ini. 

“Saya memprediksi tim warna biru  yang akan tampil sebagai kampiun. Di liga1 musim ini ada tiga tim berwarna biru. Ada biru barat Persib Bandung. Biru tengah PSIS Semarang dan biru timur Arema FC,” ujar pengamat sepak bola Indonesia Akmal Marhali kepada RRI.co.id, yang dikutip Lini Indonesia Selasa (11/1/2022). 

Bacaan Lainnya

Menurutnya PSIS hanya akan menjadi penentu bagi Persib dan Arema FC. Tidak untuk jadi juara karena favorit juara ada di Biru Barat milim skuad Maung Bandung yang saat ini memuncaki klasemen dengan nilai 37. Bila mampu tampil stabil dan mengalahkan tiga tim yang menaklukkan mereka pada putaran pertama, Persib akan angkat trofi.

“Untuk mewujudkan ambisinya Persib sampai melepas dua pemain asingnya Wander Luiz dan Geoffrey Castillion diganti dengan David Aparecido da Silva dan Bruno Cantanhede. Sejauh ini Persib hanya tiga kali kalah saat melawan Persija (0-1), Arema (0-1) dan Persebaya (0-3),” katanya.

Favorit juara berikutnya, menurut mantan koran olahraga TopSkor itu adalah  perwakilan biru timur yaitu Arema FC. Sejauh ini skuad Singo Edan adalah pemegang rekor rekor 15 laga beruntun tidak terkalahkan. Arema hanya sekali kalah saat melawan PSS Sleman (1-2) pada tanggal 19 September 2021.

Kini mereka juga mengoleksi poin yang sama dengan Persib yaitu 37. Dipimpin Presiden baru yang muda dan visioner Arema kini menjadi favorit juara.

“Langkah duo biru  untuk mengejar trofi akan sangat tergantung hasil pertandingan dengan para kuda hitam  di putaran kedua seperti Persebaya surabaya, Bali United, Persija Jakarta, Borneo FC,  dan tentunya PSIS Semarang,” ucapnya.

Disinggung soal pelaung Bhayangkara FC yang kini berada di posisi 3 kelasmen Liga 1 , diakuinya peluang Bhayangkara FC sulit. Bhayangkara FC boleh tampil sebagai  juara paruh musim BRI liga 1  2021/2022 dengan 37 poin.

Tapi, masih tersisa 17 laga yang akan menentukan siapa juara di akhir musim. Sejak liga 1 Indonesia digelar pada musim 2017, tidak serta merta juara paruh musim angkat trofi di akhir musim. Hanya Bali United FC yang mampu melakukannya pada musim 2019. Selebihnya, juara paruh musim selalu gagal juara.

Pada 2017, Madura Unitedfc juara paruh musim, tapi Bhayangkara FC yang akan trofi. Di musim 2018, Persib juara paruh musim, akhir musim justeru milik Persija.

“Analisa saya sangat berat buat Bhayangkara FC menapaktilasi sukses Bali United di musim 2019,” pungkasnya. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *