Jaga Daya Beli Masyarakat, Jokowi Luncurkan BLT Minyak Goreng Di Jambi

Jokowi Luncurkan BLT Minyak Goreng Di Jambi. foto: Dok.Humas

Jambi, Lini Indonesia – Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Iriana melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Jambi. Presiden hadir untuk meluncurkan program Bantuan Langsung Tunai (BLT) Minyak Goreng.

Secara seremoni peluncuran dilakukan dengan penyerahan uang tunai kepada masyarakat penerima bantuan di Pasar Angso Duo. Dalam kesempatan tersebut, Jokowi berdialog dengan masyarakat penerima bantuan tentang sejauh mana manfaat dari bantuan pemerintah.

Bacaan Lainnya

“Assalamualaikum, ibu usahanya apa?” Presiden bertanya kepada Leni Haini, salah satu penerima manfaat.

“Saya jualan ikan krispi, bapak,” kata Leni.

“Rencana bantuan untuk keperluan apa?” Presiden kembali bertanya.

“Rencana untuk menambah modal usaha bapak,” kata Leni.

Jokowi menyapa satu persatu penerima bantuan yang hadir. Dalam peluncuran BLT Minyak Goreng di Pasar Angso Duo, hadir 100 penerima manfaat yang menerima bantuan senilai Rp300 ribu/KPM.

Kepada mereka, Jokowi meminta agar bantuan digunakan untuk keperluan yang bermanfaat, bisa untuk modal usaha atau membeli kebutuhan pokok termasuk minyak goreng yang harganya sedang meningkat.

Mewakili Menteri Sosial Tri Rismaharini, Sekjen Kementerian Sosial Harry Hikmat hadir menyambut kunjungan Presiden. Dalam kesempatan tersebut, Harry menyatakan, BLT Minyak Goreng merupakan kebijakan Presiden untuk mengurangi pengeluaran masyarakat di tengah kenaikan harga memasuki bulan Ramadan, termasuk kenaikan harga minyak goreng.

“Jadi ini merupakan bantalan. Untuk membantu meningkatkan daya beli masyarakat. Maka, kami mempertebal bantuan pangan untuk masyarakat yang memenuhi syarat,” katanya.

Menurut Sekjen, BLT Minyak Goreng menjangkau sasaran sebanyak 20,65 juta KPM. Mereka adalah 18,8 juta KPM Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) dan 1,85 juta KPM Program Keluarga Harapan (PKH) yang belum terdaftar sebagai penerima BPNT.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *